FSLU juara 1 di turnamen piala soeratin 2024 |
NEWSLAMPURA - Kabar gembira datang dari tim FSLU Lampung Utara U-13 yang berhasil meraih gelar juara 1 di Turnamen Piala Soeratin 2024. Dalam turnamen yang berlangsung selama tujuh hari, tim yang dilatih dengan penuh dedikasi ini menunjukkan performa luar biasa, membuktikan kualitas dan kerja keras yang telah mereka lakukan selama latihan.
Keberhasilan ini tidak lepas dari peran penting pelatih beserta jajaran tim yang telah berkomitmen untuk mengembangkan potensi para pemain muda U-13 lampung utara.
Ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya disampaikan kepada pelatih, yang telah membimbing dan memotivasi para pemain dengan strategi yang tepat serta mental juara. Tanpa bimbingan dan dukungan mereka, pencapaian ini tentu tidak akan terwujud.
Captain tim FSLU U-13 saat menerima trofi juara 1 piala soeratin 2024 |
Berita Terkait: way kanan juara 1 di piala soeratin 2024
Kebahagian tim FSLU U-13 lampung utara dan para suporter lampung utara |
Kepada para suporter yang telah hadir dan memberikan dukungan luar biasa, kami juga mengucapkan terima kasih. Antusiasme dan semangat yang ditunjukkan oleh para suporter selama pertandingan sangat memotivasi para pemain. Kehadiran kalian di lapangan telah menjadi sumber energi positif, yang membuat tim semakin percaya diri untuk meraih kemenangan.
Antusiasme suporter lampung utara yang menyaksikan pertandingan final piala soeratin 2024 |
Tak lupa, kami mengucapkan terima kasih kepada Ketua Askab Lampung Utara, yang telah menyediakan fasilitas operasional dan dukungan penuh untuk kegiatan Turnamen Piala Soeratin ini. Fasilitas yang diberikan sangat membantu tim dalam mempersiapkan diri dan menjalani pertandingan dengan baik. Dukungan ini mencerminkan komitmen Askab dalam memajukan sepak bola di daerah lampung utara, khususnya untuk generasi muda.
Dengan keberhasilan ini, diharapkan tim FSLU Lampung Utara U-13 dapat terus berprestasi dan menginspirasi tim lainnya untuk berjuang lebih keras lagi. Semoga prestasi ini menjadi awal dari kesuksesan yang lebih besar di masa depan. Mari kita dukung terus perkembangan sepak bola di Lampung Utara**
Berikut Video Detik Detik Kemenangan Tim FSLU Lampung Utara :
Penulis: pakci
Editor: pakci
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda